Oppo Watch Free: Smartwatch Keren Rp. 1 Jutaan

Bulan ini Oppo baru saja merilis lini smartwatch terbaru, yaitu Oppo Watch Free. Kabarnya smartwatch ini bukan hanya keren dan kaya fitur, tetapi juga memiliki harga yang cukup terjangkau.

 

Nyaman dipakai bahkan saat tidur

 

Untuk desain, Oppo Watch Free memiliki bentuk kotak dengan tali karet atau rubber band. Rubber band Oppo Watch Free terbuat dari bahan silikon yang sangat ringan, dan memiliki tekstur kulit pada permukaannya, sehingga lebih nyaman saat dipakai.

Salah satu yang diunggulkan dari desainnya yaitu bobotnya yang super ringan sehingga tetap nyaman digunakan seharian termasuk saat tidur. Smartwatch ini memang dianjurkan tetap digunakan saat tidur, karena memiliki fitur sleep tracking untuk memonitor kebiasaan tidur Anda.

 

Desain layar dan baterai

 

Smartwatch Oppo Watch Free layar AMOLED yang cukup lebar, 1,64 inci, dengan resolusi 280 x 456 dan kerapatan piksel 326 PPI. Standar warna yang dimiliki adalah DCI-P3. Layar yang berbentuk persegi panjang ini memiliki frame yang terbuat dari bahan polikarbonat dan serat. Bagian bawah layar memiliki lapisan dari bahan plastik nylon (PA) dan serat.

Oppo Watch Free memiliki baterai dengan kapasitas 230 mAh yang diklaim dapat aktif untuk melacak kebugaran hingga 14 hari. Baterai telah memiliki fitur fast charging. Hanya dengan mengisi daya 5 menit saja, smartwatch ini dapat bertahan untuk dipakai seharian.

 

Fitur unggulan: eSports

 

Salah satu fitur yang diunggulkan pada Oppo Watch Free adalah fitur eSports yang dapat memudahkan kendali smartphone saat sedang berolahraga. Fitur eSports akan menghubungkan smartwatch ini dengan ponsel Anda. Semua notifikasi yang diterima ponsel akan dapat terlihat juga di smartwatch secara otomatis.

Namun untuk saat ini, fitur eSports hanya dapat digunakan pada model ponsel Oppo tertentu saja, seperti seri Oppo FInd X3 dan seri Reno 6. Oppo memastikan bahwa di kemudian hari akan lebih banyak model smartphone yang dapat menggunakan fitur ini.

 

Fitur pelacak kebugaran

 

Salah satu fungsi utama memakai smartwatch adalah untuk melacak kebugaran atau kesehatan. Oppo Watch Free memiliki ragam fitur yang cukup lengkap untuk fungsi ini. Pertama, smartwatch ini memiliki fitur pelacak detak jantung. Oppo Watch Free dapat menampilkan hingga 5 pengukuran detak jantung secara real time. Fitur ini juga akan memberikan notifikasi atau peringatan saat detak jantung kita terlalu lambat atau terlalu cepat.

Sebagai pelacak kebugaran, Oppo Watch Free dilengkapi dengan beberapa sensor yang dapat melacak dan merekam lebih dari 100 mode olahraga, diantaranya bola voli, bulu tangkis, memanah, ski, dan sebagainya. Namun hanya ada 4  mode olahraga yang dapat dilacak secara otomatis dengan smartwatch ini, yaitu berjalan, berlari, mendayung, dan ellips. 

Untuk olahraga lari, Oppo Watch Free memiliki fitur trainer virtual yang akan membantu Anda dalam olahraga ini.

 

Fitur sleep tracker

 

Salah satu fitur yang tak kalah pentingnya adalah sleep tracker atau pelacak tidur. Tentu saja untuk mengaktifkan fitur ini, smartwatch ini harus dipakai saat tidur. Dengan fitur ini, Anda dapat memantau kualitas tidur dan lamanya waktu tidur. Fitur ini juga dapat mendeteksi dengkuran saat pengguna tidur.

 

Fitur-fitur lain yang dimiliki Oppo Watch Free adalah tersematnya dukungan NFC, sehingga dapat digunakan untuk pembayaran. Selain dapat digunakan untuk pembayaran WeChat dan Alipay, fitur NFC smartwatch ini juga dapat digunakan untuk melakukan transaksi non tunai lainnya.